RANCANG BANGUN SISTEM PRESENSI GURU MENGGUNAKAN TEKNOLOGI FACE RECOGNITION BERBASIS OPENCV (STUDI KASUS SMP AINUL HAYAT)
Abstract
Seiring dengan kemajuan teknologi yang pesat, penerapan sistem presensi berbasis Face Recognition menggunakan OpenCV menawarkan solusi yang lebih efisien dan akurat untuk pengelolaan kehadiran di sekolah. Tugas akhir ini bertujuan untuk merancang dan mengimplementasikan sistem presensi berbasis Face Recognition di SMP Ainul Hayat, dengan menggunakan metode Local Binary Pattern (LBP) dan Local Binary Patterns Histograms (LBPH). Metode ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi administrasi, mengurangi kesalahan identifikasi, dan mempercepat proses absensi. Data citra wajah yang digunakan terdiri dari 600 citra dari 4 orang, dengan pembagian 587 data latih dan 200 - 280 data uji. Implementasi sistem menunjukkan potensi signifikan dalam meningkatkan akurasi dan kecepatan proses presensi dibandingkan dengan metode konvensional. Dengan teknologi ini, diharapkan terdapat pengurangan kesalahan identifikasi kehadiran, serta peningkatan integritas data dan efisiensi administrasi sekolah. Penelitian ini juga diharapkan dapat mendorong adopsi teknologi serupa di institusi pendidikan lainnya.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
B. Santoso and R. P. Kristianto, “IMPLEMENTASI PENGGUNAAN OPENCV PADA FACE RECOGNITION UNTUK SISTEM PRESENSI PERKULIAHAN MAHASISWA,” 2020.
H. Kusumo, M. Muthohir, and S. Rakasiwi, “Implementasi RFID Pada Sistem Absensi dan Penggajian Karyawan (Studi Kasus di PT. Kartika Utama Semarang),” Jurnal Sains dan Manajemen, vol. 10, no. 1, 2022.
A. Putra Pratama, V. Yasin, and A. Z. Sianipar, “PERANCANGAN APLIKASI SISTEM PRESENSI KARYAWAN BERBASIS WEB DI PT. PWS REINSURANCE BROKER INDONESIA,” Jurnal Widya, vol. 2, no. 2, pp. 115–128, 2021, [Online]. Available: https://jurnal.amikwidyaloka.ac.id/index.php/awl
“Sistem Informasi Penggajian Guru Menggunakan Aplikasi Web Pada SD Markus Tangerang”.
Q. M. Detila, D. Eri, and P. Wibowo, “Perbandingan Metode Eigenface, Fisherface, dan LBPH pada Sistem Pengenalan Wajah,” Depok, Dec. 2019.
R. N. Pamungkas, D. Wahiddin, and T. Al Mudzakir, “Sistem Presensi Pegawai Menggunakan Face Recognition dengan Algoritma Local Binary Pattern Histogram (LBPH),” JURNAL MEDIA INFORMATIKA BUDIDARMA, vol. IV, no. 1, 2023, [Online]. Available: https://e-jurnal.lppmunsera.org/
Cynthia Clara, “Implementasi Algoritma Local Binary Pattern”.
A. Fauzan, L. Novamizanti, S. Si, and Y. N. Fuadah, “PERANCANGAN SISTEM DETEKSI WAJAH UNTUK PRESENSI KEHADIRAN MENGGUNAKAN METODE LBPH ( Local Binary Pattern Histogram) BERBASIS ANDROID Implementation Identification of Face Recognition Using LBPH (Local Binary Pattern Histogram) Method For Attendance Presence Based Android,” Dec. 2018.
Refbacks
- There are currently no refbacks.